Akhir-akhir ini kita banyak disuguhi gambar-gambar kekerasan dari berbagai media, baik media cetak atau media elektronik, atau bahkan melihat secara langsung dengan mata kepala sendiri. Polisi yang bentrok dengan mahasiswa, Satpol PP kontra dengan pedagang kaki lima, bentrokan antar ormas, rusuh antar pendukung dalam pilkada, prilaku kriminal geng motor yang kian meresahkan, tawuran antar pelajar dan kekerasan-kekerasan lainnya yang bersifat massal, belum lagi bentuk kekerasan lainnya yang tak kalah membuat hati menjadi miris seperti kekerasan dalam rumah tangga, mutilasi, pembantaian dan lain-lain.
Fenomena di atas mencerminkan bahwa kebanyakan rakyat Indonesia sedang dilanda depresi, hal ini dapat di sebabkan oleh semakin beratnya beban masyarakat yang kian menghimpit akibat perekonomian yang tak kunjung membaik, belum lagi soal penegakkan hukum yang cenderung memihak kalangan atas.
Menyikapi hal tersebut pemerintah seharusnya cepat tanggap dengan memperbaiki kinerjanya yaitu memperbaiki mental para pejabat yang korup atau lebih bagus lagi dengan menindaknya dengan jalur hukum yang tegas dan tidak pandang bulu.
Bila hal itu dapat dilakukan maka rakyat indonesia akan terbebas dari yang namanya depresi.
27 June 2008
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment